Masa depan ditentukan oleh apa yang kita perbuat hari ini. Gambaran kehidupan yang akan kita jalani ditahun-tahun yang akan datang sesungguhnya cerminan dari semua tindakan kita saat ini. Bisa sukses atau tidak, kitalah penentunya. Kebiasaan-kebiasaan kurang baik yang mungkin selama ini dilakukan secara terus menerus dan sering dianggap sepele, jika tidak dihilangkan segera, sangat berpengaruh terhadap kehidupan kita di masa depan. Jika anda tidak merubah kebiasaaan tersebut, Satu atau lima tahun bahkan sepuluh tahun yang akan datang anda akan menyesal.
- Malas: Kita semua mungkin pernah bersikap malas terhadap sesuatu. Masih wajar jika kemalasan hanya sebentar dan tidak menjadi kebiasaan. Karena Malas merupakan kebiasaan buruk yang akan menghalangi anda untuk maju. Memelihara Kemalasan hanya akan membuat hidup anda lambat laun akan terpuruk. Maka mulai dari sekarang buanglah rasa malas anda, semangatlah dalam melakukan sesuatu. Masa depan yang cerah hanya dapat diraih oleh orang-orang yang bekerja keras. Sebaliknya, masa depan yang suram akan diperoleh oleh orang-orang yang malas.
- Mudah menyerah: mudah menyerah atau cepat berputus asa adalah sikap yang di benci Allah. Sikap buruk ini akan membawa seseorang kedalam sifat kufur. Padahal selalu ada harapan di hari-hari mendatang, Selama kita mau berikhtiar menemukan kehidupan yang lebih baik. Kegagalan yang anda alami sejatinya hanya sebagai hal sementara yang harus anda lewati sebelum anda menemui kesuksesan. Oleh karena itu jangan mudah menyerah saat menemukan kesulitan atau kegagalan. Karena semua akan segera berakhir seiring waktu. Dan kegagalan yang anda alami akan membuat anda lebih kuat.
- Menunda pekerjaan: sikap buruk ini mungkin sering kita lakukan. Menunda nunda pekerjaan sesungguhnya akan membuat kita dinilai tidak punya integritas dan komitmen. Sikap ini sungguh merugikan, karena akan membuat kita menyesal dikemudian hari. Pekerjaan yang seharusnya bisa selesai cepat, karena sering ditunda akhirnya bertumpuk semakin banyak. Sehingga membuat kewalahan. Menunda pekerjaan katanya sama seperti menunda rezeki. Maka, jika tidaak ingin kehilangan rejeki, jangan pernah menunda pekerjaan.
- Terlalu memikirkan hal-hal yang tidak penting: bukan berarti anda tidak boleh memikirkan hal-hal yang kecil, memikirkan hal kecil pada waktu tertentu masih dibolehkan. Yang tidak boleh adalah anda terlalu terobsesi memikirkan hal yang kecil yang sebenarnya tidak penting. Jika ingin menjadi orang yang besar, berpikirlah hal-hal yang besar dan berusahalah untuk berproses meraihnya. Memikirkan hal sepele hanya akan menyita waktu produktif anda. Jadi, segeralah hilangkan kebiasaan ini. Ingatlah.. Masa depan yang lebih baik ada di hadapan anda.
- Minder dan merendahkan diri sendiri: rendah hati itu harus tapi merasa rendah diri itu yang tidak boleh. Sikap merendahkan diri sendiri hanya akan membuat anda tidak menghargai diri anda sendiri. Anda akan cenderung pasif dalam melakukan sesuatu karena anda sendiri meragukan potensi yang anda miliki. Diri anda adalah aset, anda bisa melakukan hal apapun yang akan membuat anda berarti. Maka merendahkan diri sendiri sama artinya anda merendahkan standar hidup anda sendiri. Orang yang sukses di masa depan adalah orang-orang yang mampu menghargai dirinya sendiri dan mampu mengeksplorasi potensi yanga ada padanya.
- Takut bersaing dan takut akan perubahan: jika anda ingin menjadi seorang pemenang, maka jangan pernah takut untuk bersaing. Bersaing untuk mendapatkan sesuatu dengan cara yang sehat merupakan mental para pemenang sejati. Sifat tajut hanya akan membuat anda kalah sebelum berperang. Hadapi setiap perubahan yang ada. Karena perubahan merupakan sebuah keniscayaan. Dunia akan selalu berubah sesuai zamannya. Maka beranikan diri anda untuk menghadapi perubahan-perubahan tersebut. orang yang memiliki sikap berani mengahadapi perubahan akan cenderung dinamis dan lebih siap.
- Sikap merasa paling pintar, paling benar dan cenderung tidak membutuhkan orang lain: ini adalah sikap buruk yang ke-7 yang harus anda hilangkan segera. Memelihara Sikap ini hanya akan membuat anda di jauhi oleh orang lain. Orang yang sok pintar dan selalu merasa benar sangat tidak di sukai. Karena sikap buruk ini akan cenderung merendahkan orang lain. Anda juga akan mersa tidak membutuhkan orang lain untuk membantu masalah yang anda hadapi. Padahal setiap manusia adalah mahluk sosial. Ia akan selalu membutuhkan orang lain dalam kehidupannya.
- Berteman dengan orang yang tidak baik: poin ke-8 ini penting anda perhatikan. Suatu hari anda akan menyesal karena telah memilih teman dan lingkungan yang tidak baik. Teman dan lingkungan secara tidak langsung akan membentuk karakter anda. Ingat pesan Rasullullah dalam hadistnya bahwa berteman dengan penjual minyak wangi, makankita akan terkena wanginya, tapi jika berteman dengan pandai besi kita akan terkena baunya. Oleh karena itu, mulai dari sekarang jika ingin memiliki hidup yang baik dan sukses bertemanlah dengan orang yang baik, berahlak baik, pekerja keras, disiplin dan rajin.
0 komentar:
Posting Komentar